G-SHOCK GM-5600, Si Tangguh Dari Casio Yang Semakin Kekinian!

“Rasanyan seperti nostalgia menyambut kahadiran seri jam tangan yang satu ini”


   Membicarakan G-SHOCK ‘kali ini’ sejatinya membicarakan masa lalu. Setidaknya untuk saya, yang masih ingat sekali waktu kecil dulu dibelikan jam tangan merek ini  oleh Ibu saya, dan menjadi barang wajib yang nempel di pergelangan tangan ketika berangkat sekolah. Waktu berlalu dan zaman pun berubah, tapi faktanya G-SHOCK tak pernah kehabisan inovasi dan kreasi untuk menciptakan produk-produk terbaru yang mengikuti pasar dunia, sehingga ketika diminta menyebutkan merek jam tangan, jawaban pertama saya pasti “G-SHOCK”. Kalau kalian?

Wajib Kalian Tahu, Asal Mula ‘Kekuatan’ G-SHOCK!

Banyak dari kita ‘mungkin’ belum tahu kisah di balik ‘ketangguhan’ dari G-SHOCK, atau bagaimana seri jam tangan tersebut lahir. Yang pada awalnya, inspirasi tersebut lahir dari sebuah hadiah jam tangan dari seorang ayah untuk anaknya agar selalu ingat waktu dan lebih bertanggung jawab dengan aktivitas keseharian yang dilalui sang anak.

Kikuo Ibe, adalah nama anak tersebut. Jam tangan dari ayahnya selalu menemaninya, mulai dari dirinya beranjak SMA kemudian kuliah dan masuk kerja. Tapi suatu hari hal buruk menimpa dirinya, jam tangan tersebut jatuh, pecah, rusak. Kenangan yang ia jaga seketika hilang bersama dengan datangnya kesedihan. Sehingga ia pun berinisiatif untuk membuat jam tangan yang tidak pernah rusak meskipun terjatuh, dan menjadikan ide tersebut sebagi inovasi baru untuk kantor tempat ia bekerja, yaitu Casio.

Dan terbentuklah project Team Tough untuk merealisasikan ide Mr. Kikou Ibe

Sebuah ide tanpa eksekusi tentunya tak akan tercipta. Dan eksekusinya pun ternyata tak mudah, Ibe menghadapai jalan buntu untuk merealisasikan idenya tersebut. Berulang kali purwa rupa ia uji, hingga pengujian ke 202 ia berhasil mendapatkan struktur yang kuat untuk mesin jam yang tahan benturan. Tapi ternyata, ia kembali bertemu dengan masalah, bentuk purwa rupa yang berhasil tak sesuai dengan yang ia inginkan dan tak layak untuk sebuah jam tangan.

Nih, enggak mungkin dong jam tangan segede gini....
Never, never, never give up! Adalah semangat dan moto hidup Mr. Kikuo Ibe. Menyerah bukan pilihannya, dan pada suatu hari, Ibe pun kembali mendapatkan ide ketika melihat anak kecil memantulkan bola ke tanah, melihat itu ia membayangkan mesin yang terlindung karena mengapung di dalam bola. Fokus perlindungan yang kuat terhadap mesin dari benturan luar beralih ke memperkecil titik benturan yang menghubungkan mesin dan cangkang, membuat mesin seakan mengapung di dalam cangkang.


Ide dan eksekusinya berhasil. Sejak itu, lahir lah jam tangan G-SHOCK dengan ketahanan benturan sebagai kelebihannya. Dan tentunya, saat ini kita mengenal Kikuo Ibe sebagai The Father of G-SHOCK, yang menciptakan salah satu produk terbaik yang dimiliki Casio yang merupakan salah satu produsen elektronik dan solusi alat bisnis terbaik di dunia. Tercatat lebih dari 1 juta G-SHOCK tersebar di seluruh dunia sejak pembuatan pertamanya pada tahun 1983. Waw!

Terbaru Dari G-SHOCK! CASIO GM-5600 dan kelebihannya!

Inovasi tak berhenti ketika G-SHOCK hadir dengan struktur tahan bentur yang berbahan logam di bagian dalam dan resin untuk bagian luar cangkangnya. Seiring perkembangan zaman, untuk produk jam tangan Casio juga membuatnya dari bahan metal dan carbon, dan di 2019 casion melalui G-SHOCK melalukan evolusi, dan mengajak para pecinta G-SHOCK bernostalgia melalui produk terbaru, yaitu seri GM-5600.


Berawal dari ide apakah struktur kebalikannya adalah struktur yang juga tahan bentur, untuk produk terbarunya G-SHOCK GM5600 dibuat kebalikannya, cangkang dibuat dari bezel stenless stell yang kokoh dan bertekstur dibagian luar, dan rezin yang diperkuat serat kaca/fiber glass sehingga memiliki kekuatan dan kompebilitas yang baik dengan logam untuk bagian dalamnya. Jadi dibuat terbalik, intinya struktur tahan benturan GM-5600 ini terwujud berkat evolusi material yaitu resin yang diperbuat dengan serat kaca dan teknologi cetakan yang presisi.

Bagian tengah cangkang GM-5600 juga memiliki struktur tahan benturan yang dirancang secara cermat dengan teknologi cetak tinggi yang dapat menahan benturan dari berbagai sisi. Bezel logam yang digunakan pun sudah melalui tempaan sebanyak 20 kali dan pemolesan yang maksimal untuk menciptakan hasil akhir yang indah.


Untuk GM-5600, G-SHOCK menggabungkan dua metode pemolesan, yang pertama metode heleng dan mirror yang membuat produk terbarunya tetap berkesan logam tapi berkilau seperti cermin, selain itu untuk akurasi penyesuaian dengan cangkan rezin yang diperkuart serat kaca permukaan belakang pun diperkuat secara terperinci. Dengan demikian, lahirlah standar baru G-SHOCK yaitu jam tangan logam yang elegan dengan ukuran kecil dan ringan. Jam tangan tangguh yang ringan. G-SHOCK tak hanya mengedepankan ketahanan, tapi juga detail yang semakin dicermati sehingga jam tangan ini selalu pas digunakan oleh siapa saja dan kapan saja.



3 Pilihan Model GM-5600 Sebagai Pelengkap Fashion Milenial!

Sejak diperkenalkan bulan lalu, G-SHOCK GM-5600 bisa dianggap sebagai produk jam tangan premium untuk anak muda dan mereka yang berjiwa muda. Dan seperti yang saya bilang tadi, Casio semakin memahami details sebagai pelengkap fashion milenial saat ini, sehingga mereka mengeluarkan 3 model sebagai pilihan, tapi tanpa mengurangi keunggulan-keungulan di atas.

G-SHOCK GM-5600 – 1DR
Model pertama yang saya lihat adalah GM-5600-1DR, yang langsung bikin jatuh cinta. Dan berharap banget punya satu, hehe. Saya suka banget pas bezel warna silver dari model ini terkena cahaya. Beratnya pun ringan, hanya 73 gram dan ketebalannya hanya 12,9 mm, sehingga pas banget buat digunakan siapa saja dan kapan saja tanpa harus merasa pergelangan terikat sesuatu. Material yang digunakan pun berkualitas tentunya, sehingga nyaman di kulit.


Untuk harga, model GM-5600 – 1DR dibandrol dengan harga retail sebesar Rp. 3.399.000. Dan pastikan kalian memberli di toko resmi Casio agar mendapatkan hak kita sebagai pembeli, yaitu garansi selama 2 tahun.

G-SHOCK GM-5600B – 1DR
Untuk material dan keunggulan tentunya tak berbeda, tapi model yang satu ini didominasi warna hitam, kecuali bagian atas yang masih mengunggulkan warna silver sebagai detail dan ciri khas seri GM-5600. Harga untuk model yang satu ini adalah Rp. 3.699.000.



G-SHOCK GM-5600 – 3DR
Model selanjutnya juga cukup menarik perhatian saya, perpaduan warna silver dan hijau militer menjadikan GM-5600 semakin kokoh, gahar, dan ternyata tak hanya tampilannya saja tapi kemampuannya pun demikian, selain tahan banting jam tangan ini juga water resistant, bisa diajak menyelam hingga kedalaman 200 meter. Untuk model ini, kalian bisa memberlinya dengan harga Rp. 3.699.000. 



No comments