"Jakarta, kota yang bisa dibilang sulit diprediksi. Tapi hiburan di
dalamnya rasanya sulit untuk dilewatkan. Saya pikir, dengan membuat rencana
kita bisa menikmati kota ini dengan sangat asik”
“Enak banget sih lo, Ris, liburan
terus. Kapan ya gue bisa kayak gitu...”. Sebuah pertanyaan dengan nada
berkomentar seperti ini sering kali saya terima. Antara bangga, kesal, dan
bingung ketika saya ingin menanggapinya. “Semua orang bisa kok liburan, jalan-jalan,
asal ada niat ajah. Gak perlu jauh-jauh deh, di dalam kota juga bisa”,
jawab saya.
Banyak orang berpikir liburan itu
harus jauh, harus lama, harus memoriable.
Enggak salah sih, tapi sebaiknya kita pahami dulu maksud dan
tujuan kita melakukan liburan itu untuk apa. Seiring berjalannya waktu,
saya semakin sadar kalau liburan yang saya lakukan bukan hanya untuk mencari
konten, cerita, atau kenangan semata. Saya
ingin sekali mencari teman dekat untuk berbagi cerita.
Sampailah kita di titik jenuh yang membuat kita ingin liburan, atau
setidaknya mencoba hal baru. Di tengah ‘himpitan ekonomi’ Ibu Kota, saya rasa
keputusan ada di tangan kita sendiri ketika membicarakan liburan. Pilihannya bisa terus-menerus menikmati
weekend, mengambil cuti, menunggu outing kantor saja. Hidup hanya soal pilihan bukan?
Sebelum menjadi freelancer seperti sekarang, saya selalu
mengambil jatah cuti untuk me-refresh
otak ini dengan liburan. Enggak perlu jauh-jauh, keliling Jakarta aja
cukup. Dan biasanya saya janjian dengan teman-teman saya, biar liburan
semakin asik. Buat kalian yang masih
bekerja, sibuk dengan rutinitas di Jakarta atau kota besar lainnya, saya punya
tips agar liburan
di dalam kota menjadi lebih menyenangkan!
1. Pilih tempat yang ‘kamu banget’
Tips pertama ini lebih pada
merencanakannya. Enggak perlu ketemuan
dulu kan sama teman-teman, cukup di chat online saja. Kita bicarakan dulu
dan list tempat-tempat yang ingin dikunjungi. Misalnya untuk Jakarta, kota yang
enggak pernah sepi sama event-event keren nan kreatif. Infonya event-event
tersebut nyari di mana sih? Via sosmed dong tentunya, cari aja yang lagi hitz
sekarang. Oh iya, usahakan sih liburan di
hari biasa saja, biar lebih ‘sepi’, hehe.
Pilihan wisata orang tentunya
beda-beda. Misalnya, saya punya teman yang enggak suka panas-panasan,
ada lagi yang sukanya sejarah, bahkan ada yang sukanya menguji adrenalin. Kita
enggak perlu menjadi egois, yang perlu kita lakukan hanya yakin dalam satu hari
kita bisa eksekusi semua tempat liburan itu. Buat yang enggak suka
panas-panasan Jakarta lagi ada pameran
seni futuristik loh di Gandaria City yang berlangusng hingga akhir tahun,
namaya Future Park Jakarta. Dan buat yang suka sejarah? Bisa banget main-main
ke Museum Nasional atau Gajah, terus lanjut deh ke Museum Taman Prasasti yang
jaraknya deket banget.
2. Usahakan Beli Tiket atau Booking Via Online
Selanjutnya, lakukan pemesanan
online untuk tempat-tempat wisata yang memang menyediakan loket online. Nah, biasanya wisata-wisata kekinian
tiketnya bisa dibeli via online, selain bikin kita enggak ribet ngantri,
pemesanan online terkadang juga banyak diskonnya loh, jadi lebih murah.
Namun, jika tempat-tempat yang ingin kita kunjungi belum menerapkan
pemesanan tiket online, setidaknya kita tahu harga tiket masuknya, dan tunjuk
satu orang yang bertugas mengatur pembayaran agar enggak ribet, kalau jalan-jalannya
sudah selesai baru deh bayar ke dia, atau dia yang nagihin, haha.
3. Cerdas memilih transportasi!
Jakarta bisa dibilang kota yang
sulit diprediksi, makanya sebelum jalan-jalan kita mebuat rencana seperti di
tips 1 dan 2. Saya rasa tips yang ketiga ini bisa banget untuk diterapkan,
apalagi untuk kalian yang liburannya membawa anak, rada susah kalau naik
transportasi umum. Kita bisa
memanfaatkan jasa penyewaan mobil. Loh,
kalau begitu liburannya enggak bisa dadakan dong? Eits! Siapa bilang, penyewaan
mobil saat ini tuh sudah bisa online loh,
tinggal pesan via aplikasi/web, selesai.
Nyewa mobil zaman now tuh udah
enggak perlu ribet lagi. Konfirmasi sana-sini yang bikin bingung atau lama
kepastiannya. Cukup download aplikasi
TRAC atau masuk ke webnya saja. Salah satu kelebihan sewa mobil online via
TRAC adalah ketersediaan armadanya yang real time karena mobil-mobil tersebut
milik mereka sendiri. Dijamin enggak
digantungin deh, hehe.
TRAC juga menyediakan fasilitas
full service dengan driver-nya yang sudah terlatih dari segi tampilan dan kesopanan.
Terus, kita juga udah enggak perlu mikirin lagi buat makan dan tipsnya, karena
harga yang ditawarkan TRAC sudah all in. Rental Jakarta menjadi sangat mudah
dengan adanya inovasi dari ASTRA ini. Enggak perlu pusing ganjil-genap, bisa
santai di mobil saat perjalanan sampai tujuan karena pasti dapat duduk, bisa
sambil dandan dan ngobrol. Liburan dijamin semakin asik.
No comments