Film Selebgram Tayang 10 Mei 2017 - Siap 'Ngakak' Bareng Aldi CJR & Ria Ricis

   

   Bicara soal target pasar, nampaknya film Indonesia berjudul SELEBGRAM yang dipastikan tayang 10 Mei 2017 ini seakan punya 'jatah' penontonnya sendiri, ialah para ABG atau mereka yang sangat mengidolakan sang pemeran utama Aldi Maldini atau yang biasa kita kenal dengan nama Aldi CJR. K2K Pictures selaku rumah produksi film ini nampaknya masih mempercayakan Wishnu Kuncoro menempati kursi sutradara untuk memimpin karya terbarunya setelah sebelumnya mengeluarkan film berjudul Generasi Kocak : 90an VS Komika beberapa waktu lalu. Tak hanya Aldi Maldini, film ini juga menggangung seleb instagram yang sesuai dengan judulnya, yaitu Ria Ricis dan beberapa artis lainnya seperti Syifa Hadju, Billa Barbie, Arief Didu, Joe Project Pop, Opie Kumis, Rudy Sipit dan Mono Cocok.

Berawal dari fenomena seleb di Instagram yang 'hitz' belakangan ini, mungkin itulah yang dilihat KK Dheeraj selaku produser saat memutuskan untuk terlibat dalam memvisualisasikan film yang menceritakan tentang kisah remaja bernama Kamal (Aldi Maldini) yang berusaha membantu ayah nya melunasi hutang-hutangnya yang menumpuk. Awal film ini memang terbilang tak bertele-tele, konflik mulai terlihat dan terus bertambah hingga memasuki paruh kedua dan membuat saya bingung film ini 'mau dibawa kemana?', namun dalam perjalanannya film ini terbilang 'pintar' untuk mengontrol situasi, karena dihiasi oleh dialog lucu yang membuat para penonton siap 'ngakak' oleh Opie Kumis yang berperan sebagai Ayah dari Billa (Billla Berbie) kekasih Kamal. Bisa saya bilang dialog lucu nan menyegarkan yang dibalut dengan beberapa penampilan kesenian betawi tadilah yang membuat para penonton masih betah lanjut menyaksikan film ini. 

Nampak berbeda dengan film-film sebelumnya yang tak memisahkan dirinya dengan kedua personel CJR lainnya, Aldi CJR nampak lebih mengeksplore aktingnya dalam film ini dengan berusaha menampilkan berbagai karakter dan terasa berusaha keras untuk total memberikan yang terbaik sehingga lepas dari bayang-bayang 'CJR' meskipun sejujurnya saya lebih menikmati aktingnya dalam film Ada Cinta Di SMA (2016). Hal serupa terlihat pada lawan main Aldi di film ini, Billa Barbie juga nampak berusaha total dan menjiwai perannya untuk film pertamanya ini, dan bisa saya bilang 'cukup mencuri perhatian sih' buat para produser-produser, hehe. Dan kalau yang mencuri perhatian saya sih si Ria Richis, juga merupakan debut pertamanya berakting di layar lebar, namun dalam film ini dirinya terlihat sama seperti yang biasa ia lakukan di instagram, seakan tak berakting, tetap lucu, ngocol, dan 'ada ajah' gesture mukanya yang amuse banget. Sama deh dengan Arief Didu, gak perlu diragukan lagi kalau mau bikin penonton tertawa, sudah terbukti.

SELEBGRAM adalah film bergenre komedi romatis yang cukup memiliki beberapa pesan baik dengan penyampaian unik di dalamnya meskipun banyak detail film yang kurang diperhatikan. Sebuah sinar cerah untuk perfilman Indonesia dengan ide cerita yang beragam serta penampilan artis-artis baru menghiasi film ini meskipun sedikit mengecewakan ketika mereka justru memerankan karakter yang terlalu tua, itu menurut pandangan saya. Dan yang saya suka dari K2K Pictures ini adalah ketika film-film nya selalu menyisipkan artis-artis 'lama' juga, seakan 'melestarikan' dan hal seperti ini patut diapresiasi. keren. Penasaran? yuk cek trailernya...


Judul Film
SELEBGRAM

Produksi
K2K Pictures

Sutradara
Wishnu Kunchoro

Produser
KK Dheeraj

Screen Play
Herri Arissa
Puji Lestari

Tayang
10 Mei 2017

Genre Film
Komedi Romantis

Pemain
Aldi Maldini
Syifa Hadju
Ria Ricis
Billa Barbie
Arief Didu
Opie Kumis
Joe Project Pop
Rudy Sipit 
Mono Cocok

7 comments

  1. Kocak parah Oppie Kumis. Selalu bikin gerr penonton. Bs jd salah satu hiburan untuk abegeh setelah selesai UN

    ReplyDelete
  2. baru tau film ini mirip2 keknya y sama youtuber kali y kang 😊

    ReplyDelete
  3. ciyeee aris naksir ria ricis :p jomblo tuh ris...

    ReplyDelete